Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : IT For Society : Journal of Information Technology

Penggunaan Stacking Classifier Untuk Prediksi Curah Hujan Diky Djafar Sidik; Tjong Wan Sen
IT for Society Vol 4, No 1 (2019)
Publisher : President University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1025.128 KB) | DOI: 10.33021/itfs.v4i1.1180

Abstract

Curah hujan sebagai bentuk informasi dari data meteorologis, penting dalam segala kegiatan manusia yang berhubungan dengan alam, oleh karena itu prediksi atas curah hujan dengan hasil yang akurat merupakan hal yang sangat penting. Salah satu metode yang digunakan untuk prediksi/klasifikasi curah hujan adalah data mining dengan berbagai algoritma dan parameter data yang berbeda. Pada penelitian ini digunakan penggabungan metode klasifikasi dengan Teknik Ensemble Stacking/Stacked Generalization yang menggunakan Naïve Bayes dan C4.5 sebagai base learner dan KNN sebagai meta learner untuk klasifikasi curah hujan. Dataset yang dipergunakan adalah data klimatologi harian yang diambil dari website resmi BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, Dan Geofisika) untuk stasiun UPT Bandung, Bogor, Citeko dan Jatiwangi dari periode 01 Januari 2000 sampai dengan 31 Desember 2018. Dengan menggunakan tiga skenario pengujian dan validasi menggunakan 10 fold cross validation diperoleh bahwa metode stacking dapat meningkatkan akurasi dari base classifier.
Frekuensi Dominan Dalam Vokal Bahasa Indonesia Tjong Wan Sen
IT for Society Vol 1, No 2 (2016)
Publisher : President University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (472.69 KB) | DOI: 10.33021/itfs.v1i2.302

Abstract

Pengenalan ucapan otomatis sudah dikembangkan selama lebih dari empat puluh tahun dan masih perlu untuk terus dikembangkan agar dapat memiliki kemampuan yang menyerupai manusia. Teknologi ini sangat bermanfaat tetapi hingga saat ini masih belum bisa dipakai secara umum dengan mudah dalam aktivitas manusia sehari-hari. Ketersediaan pilihan bahasa pun masih menjadi kendala, diperlukan waktu pelatihan yang cukup panjang untuk masing-masing bahasa yang diinginkan. Salah satu bahasa yang banyak digunakan di dunia adalah Bahasa Indonesia. Meskipun demikian belum banyak sistem Pengenalan Ucapan Otomatis yang menggunakan Bahasa Indonesia. Beberapa sistem yang dikembangkan oleh perusahaan besar telah memiliki pilihan Bahasa Indonesia, tetapi basis data yang digunakan tidak dapat diakses oleh masyarakat umum. Oleh karena itu perlu dikembangkan basis data suara ucapan dalam Bahasa Indonesia. Dalam artikel ini dilaporkan pengembangan data suara ucapan vokal Bahasa Indonesia. Pengumpulan data dilakukan dengan cara merekam suara vokal dari berbagai sumber. Sumber ucapan dibedakan secara etnisitas, jenis kelamin dan usia. Dari masing-masing kelompok diidentifikasi kelompok frekuensi yang dominan. Himpunan frekuensi dominan antar kelompok tersebut  kemudian dibandingkan satu dengan lainnya untuk mengetahui persamaan dan perbedaannya. 
Implementation of Bayes Network in Giving First Aid Solution Darien Daud Earlliawand; Tjong Wan Sen
IT for Society Vol 1, No 1 (2016)
Publisher : President University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (441.86 KB) | DOI: 10.33021/itfs.v1i1.19

Abstract

In a critical situation, such as traffic accident, sometimes a person is required to do a first aid in order to save someone’s life, until the emergency unit arrives. If a person does not know how to do a first aid, he or she will need a guide, such as an application in a device that people always bring, a smartphone. Technology is one of the science fields that grow very fast. It is not only about the hardware but also the software, such as artificial intelligence. Artificial intelligence is one of the fields that are commonly used nowadays, either for gaming purpose, education and research purpose, or other purposes. This application, ES First Aid, is an Android application to help the user to decide what to do in emergency situation. It will ask a few questions related to the condition of the casualty then it will tell the user clearly about the actions needed to be taken.